Tapteng,Bukitbarisan.com – Dandim 0211/Tapanuli Tengah Fernando BatuBara,S.Sos.,M.Han., menghadiri acara pemberian bantuan melalui dana corporate social responsibility ( CSR ) oleh PT. Bank BNI Persero kepada pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah, Dalam rangka Tapanuli Tengah membangun rumah rakyat ( Tapteng Membara ), yang bertempat di lingkungan III,Kelurahan lubuk Tukko, Kecamatan Pandan, pada hari Jumat 25 Oktober 2024.
Kegiatan ini merupakan program rumah tidak layak huni (RTLH) sekaligus pemberian makan tambahan untuk anak stunting bertujuan untuk membantu masyarakat yang rumahnya sudah tidak layak ditempati serta makanan tambahan bergizi bagi anak-anak.
Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan serah terima bantuan rehab rumah tidak layak huni dari PT. BNI Persero Tbk sebanyak 10 unit, dari komunitas lari Manahan united (MU) sebanyak 4 unit, dan sumber dana dari P-APBD Tapanuli Tengah thn 2024 sebanyak 27 unit. Rangkaian acara ditutup dengan penandatanganan prasasti RTLH serta peletakan batu pertama pembangunan RTLH. Dalam sambutannya, PJ bupati Tapanuli Tengah mengatakan bahwa bantuan ini patut kita syukuri dan mari sama-sama kita mengawal sampai pada akhirnya selesai dikerjakan tanpa seorangpun ingin melakukan tindakan korupsi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut PJ. Bupati Tapteng, Dr. Sugeng Riyanta, S.H,. M.H., Dandim 0211/TT, Letkol Inf Fernando Batubara, S.Sos., M.Han., Sekda Kabupaten Tapanuli Tengah, Dr. Erwin Hotmansyah Harahap, S.STP, MM.,Pimpinan Bank BNI Sibolga, M. Dahlan Harahap., Para OPD Kabupaten Tapanuli Tengah,Camat se Kab. Tapteng, Kepala Desa dan lurah Kabupaten Tapteng, Warga penerima bantuan dan masyarakat setempat.
(Tim Red-)